ADVERTISMENT

Proliga 2024 - Jakarta LavAni Menang tapi Banyak Minusnya, Fahri Septian Kurang Puas

Published By Admin | Pada:

Selamat datang kembali di situs web kami! Di web ini, kami akan memberikan update terbaru tentang Proliga 2024 - Jakarta LavAni Menang tapi Banyak Minusnya, Fahri Septian Kurang Puas. Jangan lewatkan kesempatan untuk mengetahui Berita-berita Terupdate Terkini! Kami akan memberikan informasi yang akurat dan terpercaya tentang Berita hari ini. Segera saksikan video ini untuk mengetahui apakah berita ini yang anda cari pada hari ini! Jangan lupa untuk subscribe, like, dan bagikan video ini agar Anda tidak ketinggalan brita setiap harinya. Terima kasih telah menonton!Proliga 2024 - Jakarta LavAni Menang tapi Banyak Minusnya, Fahri Septian Kurang Puas
Proliga 2024 - Jakarta LavAni Menang tapi Banyak Minusnya, Fahri Septian Kurang Puas

BOLASPORT.COM - Juara bertahan tim bola voli putra, Jakarta LavAni Allo Bank Electric berhasil membuka laga perdana Proliga 2024 dengan kemenangan.

Jakarta LavAni sukses menuntaskan perlawanan Jakarta Garuda Jaya lewat permainan tiga set langsung.

Fahri Septian dkk menang dengan skor 25-16, 25-22, 25-20 pada laga yang digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis (25/4/2024).

Meski begitu, Jakarta LavAni masih banyak menemui kendala di dalam lapangan.

Terutama masalah komunikasi antar pemain, salah satunya adalah setter dengan dua pemain asing, Mohammadreza Beik dan Renan Buiatti.

Baca Juga: Hasil Proliga 2024 - Jakarta LavAni Melejit dengan Servis Ace Hendra Kurniawan, Juara Bertahan Hancurkan Garuda Jaya dengan Sempurna

Selain itu, LavAni juga melakukan beberapa kesalahan servis pada set pertama.

Asisten pelatih Jakarta LavAni, Samsul Jais mengatakan komunikasi antara setter, Dio Zulfikri dengan dua pemain asing memang masih dibutuhkan kekompakkan.

"Ini pertandingan pertama di mana tim ini baru terjun, artinya komunikasi antara tim, Dio (Zulfikri) terutama setter terhadap pemain asing kita masih mencari-cari," ujar Samsul Jais seusai laga.

"Tapi kita yakin bahwa ke depan komunikasi antara Dio dan dua pemain asing makin baik."

"Secara statistik tidak menggagap remeh lawan, kita tahu atmosfer Proliga memang memberikan tekanan dan kita baru sekali main, kita masih mencari feel-nya," ujarnya.

Selain itu, Samsul Jais juga menyinggung belum solidnya posisi middle blocker mereka.

"Strategi set pertama harus main cepat, namun kembali kekurangan pada hari ini ada pada posisi block dan kita akan perbaiki," ucap Samsul.

"Mudah-mudahan ke depan apa yang menjadi kekurangan pertandingan hari ini menjadi evaluasi sehingga selanjutnya lebih bagus lagi."

"Insya Allah kami yakin dengan dua pemain asing ke depannya akan lebih bagus," ujarnya.

Outside hitter Jakarta Lavani Allo Bank, Mohammadreza Beik, saat menghadapi Jakarta Garuda Jaya pada putaran pertama Proliga 2024 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 25 April 2024.
WAHID FAHRUR ANNAS/BOLASPORT.COM
Outside hitter Jakarta Lavani Allo Bank, Mohammadreza Beik, saat menghadapi Jakarta Garuda Jaya pada putaran pertama Proliga 2024 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 25 April 2024.

Hal senada juga dikatakan outside hitter Jakarta LavAni, Fahri Septian Putratama yang merasakan performa LavAni masih jauh dari kata sempurna.

"Mungkin ada sedikit miss komunikasi antara pemain," kata Fahri.

"Tentu dari saya sendiri mengalami sedikit kesulitan soal membagi  bola, soalanya kita masih mencari-cari mana yang baik, mana yang menguntungkan."

"Jadi menurut soal pertandingan hari ini, saya belum cukup puas, karena kita target juga untuk menjuarai Proliga 2024."

"Semoga ke depan bisa lebih baik lagi," ujar Fahri.

Pada laga kedua, Jakarta LavAni akan menghadapi Palembang Bank SumselBabel pada Minggu (28/4/2024).

Baca Juga: Rekrutan Baru Red Sparks Curi Perhatian Pelatih Timnas Korsel, Lee So-young Dipulangkan

Tag:
berita terbaru hari ini,berita hari ini,berita terkini,berita terbaru,berita kompas,berita,berita kompastv,viral hari ini,portal berita video,berita video,prabowo terbaru hari ini,republika mahasiswa,jakarta,pilpres 2024 terbaru hari ini,prabowo gibran terbaru hari ini,berita indonesia,berita viral,24tahun republika,republika,milad republika,berita hangat,berita politik,berita politik indonesia terbaru,#jakarta,tv berita,berita update, Minggu 5 Mei 2024
Berita Terkait